DAERAH  

Resmikan Ruang International Talent Circulation Base Babel, Begini Kata Direktur Polman Negeri Babel

SUNGAILIAT BABELKU.COM – DIREKTUR Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung I Made Andik Setiawan, MEng..,Ph.D. secara resmi meresmikan Ruang International Talent Circulation Base Bangka Belitung, Rabu (06/12/2023). Acara peresmian ini dihadiri juga oleh wakil direktur 1, wakil direktur 2 dan wakil direktur 3 serta Direktur Intact Babel.

I Made Andik Setiawan, M.Eng..,Ph.D menyampaikan dengan diresmikannya ruang International Talent Circulation Base Bangka Belitung ini diharapkan dapat digunakan secara maksimal dalam pelayanan akademik terutama para alumni mahasiswa Polman Babel yang mau mendaftar untuk melanjutkan lagi ke jenjang studi pendidikan lanjutan diluar negeri khususnya Negara Taiwan, hal ini merupakan suatu langkah bagaimana Polman Babel selalu berupaya mengedepankan dan memberikan kampus terbaik bagi masyarakat,” katanya.

banner 970x250 banner 970x250

Selanjutnya Ia mengatakan, beberapa manfaat dari Taiwan International Talent Circulation Base Bangka Belitung bersama dengan Polman Babel yang pertama bekerja sama dalam Pembukaan Kelas Mandarin terbuka untuk umum, baik dari civitas polman babel, alumni dan masyarakat umum lainnya, kedua pemberian Informasi dalam pendampingan Studi di Taiwan, ketiga memberikan informasi Studi Lanjut melalui beasiswa-beasiswa kuliah ke taiwan

Sedangkan, Direktur International Talent Circulation Base Bangka Belitung,
Supriantono, B.E.,M.B.A mengungkapkan, adanya International Talent Circulation Base Bangka Belitung ini, para Mahasiswa bisa mendaftar beasiswa melanjutkan studi lanjut di Taiwan.

“Alhamdulillah bisa berkerjasama dengan Polman Babel untuk program Intact ini dan sangat di terima baik, semoga ke depan bersama polman babel bisa mengembangkan bahasa mandarin dan bisa banyak mahasiswa D3, D4, ataupun S1 bisa mendaftar beasiswa studi lanjut di Taiwan dengan bantuan dari intact Babel ini,,” Tegasnya. (*)

banner 970x250 banner 970x250
error: Content is protected !!