SURABAYA ,BABELKU.COM – Sebanyak 33 tokoh dari berbagai latar belakang menerima penghargaan bergengsi “Pin Emas Kamulyan” dalam acara yang digelar di Goa Kamulyan Pondok Pesantren Jin dan Manusia Al Mahribi, Senin (17/3/2025) pukul 23.00 WIB.
Penghargaan ini diberikan oleh Pusat Kajian Tokoh Nusantara Thanks Institute Indonesia dan Mabes Media sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan ketulusan para tokoh dalam menginspirasi masyarakat melalui kepemimpinan kreatif dan inovatif.
Ketua riset tokoh-tokoh Nusantara sekaligus Pengasuh Ponpes Jin dan Manusia, K.H Rakay Muhammad, menegaskan bahwa penghargaan ini merupakan simbol kemuliaan atas jasa dan ketulusan para tokoh dalam melayani masyarakat tanpa pamrih.
“Orang-orang hebat akan kami beri penghargaan, karena mereka adalah para inspirator penguat negara, melayani tanpa tendensi, berkreasi tanpa henti,” tegas K.H Rakay Muhammad.
Penghargaan ini terbagi dalam beberapa kategori seperti Best Inspiring Leader, Best Inspiring Woman, dan Creative Leader, yang dipilih melalui riset digital dan penilaian panelis dari berbagai kalangan.
Salah satu penerima penghargaan, Anggota DPD RI Dr. Lia Istifhama, menyampaikan rasa terima kasih atas apresiasi tersebut. “Terima kasih banyak, saya benar-benar kaget mendapatkan penghargaan. Tiba-tiba ditelpon panelis, terima kasih,” ujarnya.
Panelis dari unsur akademisi, Dr. Husni Mubarok, berharap para penerima penghargaan mampu menjaga amanah tersebut dan terus menginspirasi. “Kami berharap para winner menjaga dengan baik dan membawa nama baik tiga lembaga pemberi penghargaan,” katanya.
Sementara itu, motivator Polri Dr. Ketut Abid Halimi menambahkan, “Selamat kepada para winner, Anda orang hebat dan inspirator keren di bidang masing-masing, semoga terus menginspirasi banyak orang,” ujarnya menutup rangkaian acara.