Merauke, Babelku.com – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan, Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Kotis melaksanakan kegiatan ibadah bersama di Gereja YPK, Minggu (27/4/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Sertu Abri dan diikuti oleh sejumlah prajurit lainnya yang tergabung dalam Pos Kotis. Ibadah bersama ini merupakan bagian dari upaya Satgas untuk selalu hadir dan berbaur di tengah-tengah masyarakat.
Pelaksanaan ibadah berlangsung dengan khidmat dan penuh kekhusyukan. Sertu Abri beserta prajurit lainnya bergabung bersama jemaat setempat untuk mengikuti seluruh rangkaian acara kebaktian. Dalam suasana penuh damai, prajurit dan warga berdoa, menyanyikan lagu-lagu rohani, serta mendengarkan khotbah yang membangun semangat persaudaraan dan cinta kasih.
Kegiatan ini juga menjadi momentum penting dalam mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat di wilayah penugasan. Dengan kehadiran prajurit dalam kegiatan keagamaan, diharapkan tercipta suasana yang harmonis, aman, dan penuh rasa saling percaya antara aparat dan warga. Tidak hanya menjalankan tugas pengamanan, Satgas Yonif 312/KH juga berkomitmen menjadi bagian dari solusi sosial dan spiritual di daerah binaannya.
Sertu Abri dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dapat bergabung dalam ibadah ini, serta mengajak seluruh prajurit untuk terus menjaga sikap rendah hati dan selalu mendekatkan diri kepada Tuhan dalam setiap tugas yang diemban. Ia juga menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dengan masyarakat sebagai bagian dari implementasi tugas pokok TNI di wilayah perbatasan.
Melalui kegiatan ibadah bersama ini, Satgas Yonif 312/KH Pos Kotis berharap mampu mempererat tali persaudaraan dan memberikan energi positif bagi seluruh jemaat. Kehadiran prajurit dalam kegiatan rohani ini menjadi bukti nyata bahwa TNI tidak hanya hadir sebagai penjaga keamanan, namun juga sebagai sahabat dan mitra masyarakat dalam membangun kehidupan yang damai dan sejahtera. (Pen Satgas 312/KH)